Sejarah Sapi Limosin
Sapi limosin pertama kali
dikembangbiakkan di Perancis. Sapi jenis pedaging ini memiliki bentuk otot yang
lebih baik dibandingkan sapi simmental. Kelebihan
sapi Limosin yakni dapat tumbuh dan tambah berat badan dengan cepat. Sehingga
harga jual sapi Limousin akan trus seiring meningkatnya berat sapi Limosin.
Ciri-ciri Sapi Limosin
Berat
Sapi Limosin dapat mencapai 1.400-an kilogram. Berat sapi Limosin kecil sudah dapat
mencapai 400-an kg. Bentuk tubuh sapi pedaging ini
besar, panjang, padat dan berotot kekar. Biasanya warna bulu sapi pedaging mahal
ini coklat tua, di daerah ambing sapi dan berwarna putih serta lutut kebawah
dan warna coklat muda di daerah mata.
Keunggulan Sapi Limosin
Keistimewaan
sapi Limosin yakni tekstur daging sapi yang tebal dan lebih empuk apabila diolah
menjadi berbagai makanan olahan daging sapi. Sapi Limousin mampu memakan makanan
melebihi kapasitas kebutuhan tubuh secara normal. pertumbuhan
badan sapi Limosin sangat cepat karena kemampuan untuk memakan makanan
melebihi jumlah normal. Sapi raksasa ini memiliki daya tahan tubuh kuat
sehingga sangat kuat bertahan dari serangan virus dan bakteri penyakit.
Harga Sapi Limosin
harga
sapi Limosin sangat mahal sehingga menjadi daya tarik bagi para pebisnis untuk
berbisnis sapi Limosin, hal ini disebabkan harga sapi limosin akan semakin
meningkat seiring meningkatnya berat sapi Limousin. Harga sapi favorit para
pejabat ini dengan berat 400 kg dapat mencapai 14 juta rupiah, berarti harga sapi
Limosin dapat mencapai Rp. 35.000/kg berat hidup.
No comments:
Post a Comment